Header AD

header ads

Bukan Hanya Angin, Klopp Menuding Faktor Alam Lainnya Tidak Memihak Liverpool

foto: eurosport.com

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menuding kondisi alam di stadion Goodison Park, kandang Everton menggagalkan timnya untuk meraih angka penuh. Menurutnya, lapangan yang berangin menyulitkan anak buahnya untuk mencuri gol dari tuan rumah.

Hitz Bola - Derby Merseyside yang berakhir tanpa gol telah membuat Liverpool tersandung di tengah perburuan gelar Liga Inggris musim ini. Pelatih asal Jerman menyebut bahwa kondisi tertentu juga berpengaruh pada sebuah pertandingan.

“Saya tahu orang-orang tidak suka saat saya bilang demikian, tapi angin berhembus dari segala arah, dan dalam segala kondisi tidak akan membantu jalannya pertandingan, khususnya ketika bola sedang berada di udara. Sering sekali.”

Terhitung sudah tiga kali pada musim ini Klopp menganggap angin membawa hasil buruk bagi timnya. Selain itu ada faktor lain yang pernah dikeluhkan oleh klub Merseyside tersebut yakni salju, cuaca panas, lapangan kering, kepanjangan rumput, dan efek dari pembawaan media untuk hasil mengecewakan The Reds lainnya.

“Tidak masalah, pertandingan yang sulit untuk alasan yang berbeda dan lawan yang keras,” ujar Klopp yang dilansir Eurosport.com.

“Itu adalah pertandingan yang sulit dikendalikan dan kita memiliki tiga sampai empat kali peluang bagus dari Salah dan Fabinho, saya tidak ingat berapa banyak peluang yang mereka dapatkan. Hasilnya memang 0-0 tapi tetap kita tak terkalahkan dari mereka. Bukan ini yang kita banggakan, tapi ini karena pertandinganya memang sulit," lanjut Klopp.

“Salah telah melakukan segala upayanya untuk mencetak gol sampai detik terakhir, kita memiliki banyak momen dan kita harus menghadapi banyak kondisi dan lawan, para pemain telah melakukannya...”

Selanjutnya Klopp menatap pertandingan lawan Burnley di Anfield guna mengobati hasil yang tidak memuaskan tersebut.

“Kita harus menghadapi situasi apa adanya, dan sekarang kita akan menjamu Burnley. Padahal cuma 365,76 meter dari sini tapi laga sangat berbeda sekali. Kita harus menunjukkan stabilitas dan berjuang untuk hasil yang baik," pungkas mantan pemain FSV Mainz tersebut.
Bukan Hanya Angin, Klopp Menuding Faktor Alam Lainnya Tidak Memihak Liverpool Bukan Hanya Angin, Klopp Menuding Faktor Alam Lainnya Tidak Memihak Liverpool Reviewed by el-JaNh on Maret 05, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post AD

home ads